|
Gambar Telegram. |
Semenjak diakuisisi oleh Facebook, WhatsApp ikut terpengaruh oleh citra negatif dari Facebook, yakni terutama pada masalah keamanan data pegguna. Maka dari itu tidak sedikit pengguna WhatsApp yang mencoba beralih ke alternatif yang lain.
Bagi Anda yang juga sedang mencari pengganti alternatif WhatsApp, layak dicoba aplikasi yang satu ini, yakni
Telegram (download disini).
Telegram adalah aplikasi pengirim pesan lewat jalur koneksi internet, yang berfokus pada kecepatan dan keamanan. Seperti diungkapkan dalam keterangan produk ini, dinyatakan bahwa Telegram adalah sangat cepat, sederhana, dan yang penting gratis. Dengan Telegram, Anda dapat membuat Group Chats hingga 200 orang, sehingga Anda dapat terhubung dengan tiap orang pada saat yang bersamaan. Plus, Anda dapat berbagi video hingga limit maksimal 1 GB, mengirim beberapa foto dari penyimpanan cloud, sehingga Anda secara mudah dapat mengakses mereka dari perangkat Anda.
Untuk menjamin tingkat kerahasiaan, maka diberikan fitur Secret Chats, dengan kelebihan pengiriman pesan satu dengan yang lain dengan di enkrips atau diacak, sehingga pesan Anda hanya dapat dibaca oleh si penerima pesan saja. Pada saat Anda menggunakan fitur Secret Chats, maka Anda akan dijamin bahwa tidak akan ada pihak yang dapat mengakses server dari Telegram, dimana juga ada kelebihan lain, yakni adanya fitur untuk self-destruct (menghapus secara otomatis) untuk kedua belah pihak, dimana tidak akan ada yang pernah untuk menyimpan data percakapan tersebut.
Apa yang dapat membuat untuk beralih ke Telegram? Berikut akan Saya jelaskan satu per satu alasan yang dapat Anda jadikan pertimbangan: