Senin, 03 November 2014

Update BBM 2.5.0.32 ada Fitur Baru dan Unik: Time Messages dan Message Retraction


Gambar ikon dari BlackBerry Messenger.

Hari ini, senin tgl 3 November 2014, BlackBerry memberikan update major pada pengguna setia BBM (BalckBerry Messenger), dengan versi 2.5.0.32. Update kali ini sudah dapat dirasakan langsung oleh pengguna sistem operasi BlackBerry, iOS, maupun Android.

Baiklah, tanpa berpanjang lebar, kali ini ada beberapa fitur baru dan unik yang baru pertama kali dijumpai pada sebuah aplikasi instant messaging. Serta lebih menjamin dalam hal privasi serta kendali lebih dalam hal berkirim pesan. Berikut selengkapnya:

*A Quicker Sticker Picker
Pada versi yang terbaru ini, Anda sebagai Pengguna BBM akan lebih cepat dan dimudahkan dalam hal mencari BBM Stickers serta menggunakannya di dalam percakapan.

*HD Picture Transfer
Fitur ini lebih memberikan keleluasaan kepada Pengguna BBM pada saat menerima gambar, yang mana Mereka dapat segera meminta versi HD kepada pihak pengirim gambar, agar dapat menikmati gambar dengan resolusi utuh dan penuh.

*Discover Music
Fitur ini sebenarnya sudah ada sejak versi terdahulu, dimana Pengguna BBM dapat mengetahui musik yang sedang didengarkan oleh kontak BBM yang lainnya serta sebaliknya, Anda juga dapat menunjukkan lagu-lagu yang sedang Anda dengarkan kepada kontak BBM yang lain. Khusus untuk Pengguna iPhone, Mereka dapat membeli lagu dengan cepat dan mudah hanya dengan menekan lagu yang sedang diputar, kemudian secara otomatis akan diarahkan masuk ke iTunes.

*Timed Messages
Ini adalah sebuah fitur baru bagi BBM, yang mana mirip dengan aplikasi Snapchat, untuk Snapchat memang setiap pesan yang dikirim memang otomatis akan hilang dalam jangka waktu tertentu, sedangkan untuk fitur BBM ini Kita akan lebih bebas mengatur waktu Pengguna dalam melihat pesan dan foto yang ada di BBM. Cara kerjanya adalah pesan tidak akan terlihat hingga Si Penerima menyentuh dan tetap membuka pesan dan pada saat waktu yang ditentukan telah habis (atau ketika penerima tidak lagi menyentuh layar), pesan tidak dapat dilihat lagi alias hangus dengan sendirinya. Oya, Anda akan mendapatkan pilihan lamanya waktu: 1, 3, 5, 10, 15, 20, dan 25 detik. Satu lagi, Si Pengirim pesan juga akan menerima notifikasi jika terdeteksi Si Penerima pesan mengambil screenshot dari gambat atau pesan yang Dia kirimkan.

*Message Retraction
Fitur inilah yang dapat dipastikan bahwa BBM adalah aplikasi pertama yang memberikan kemampuan ini kepada Pengguna BBM. Cara kerja nya adalah, Pengguna dapat menarik pesan mereka dan menghapus dari percakapan BBM sebelum atau sesudah pesan tersebut dibaca oleh penerima sehingga pesan tidak ada lagi di dalam percakapan BBM di kedua belah pihak. Maka dari itu, fitur inilah yang Saya pikir adalah cara jitu dari BlackBerry demi kenyamanan Pelanggan nya. Hal ini dapat cukup berguna kalau Pengirim pesan tidak sengaja nyasar ke alamat BBM yang salah.

Yang patut disesali, ternyata fitur Timed Messages dan Message Retraction adalah merupakan fitur premium yang akan tersedia gratis tanpa batasan untuk pengguna BBM hanya pada tiga bulan ke depan ini saja. Namun setelah ini, akses ke fitur-fitur ini akan menjadi bagian dari paket fitur yang ditawarkan sebagai bagian dari berlangganan BBM alias kalau Anda ingin tetap mendapatkan fitur-fitur tersebut bayarlah terlebih dahulu. Disamping itu, kedua fitur tersebut baru dapat dipakai hanya jika lawan "bicara" juga telah memperbarui aplikasi BBM nya ke versi 2.5.0.32.

Dan akhirnya, pihak BlackBerry memberikan penjelasan mengenai apa yang diharapkan dengan pemberian fitur ini pada para Pengguna BBM, yakni dengan adanya fitur-fitur baru ini, maka akan memberikan cara kreatif kepada Pengguna dalam mengirim pesan sekaligus memberikan keyakinan privasi konten Mereka hanya dapat dilihat oleh penerima yang diinginkan.

Saya sangat senang jikalau Anda berkenan memberikan komentar tentang artikel ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar